Selasa, 17 Desember 2013

Solusi seorang muslim saat sudah bertekad bulat

Dunia ini memang penuh dengan pilihan yang mana pilihan itu mau ataupun tidak mau harus dipilih. Dan ini pun merupakan kondisi dunia yang dinamis. adanya siang dan malam, laki-laki dan perempuan, baik dan buruk, bahagia dan senang, dan lain sebagainya itu merupakan karunia dari Alloh subhanahu wata'ala. hal-hal seperti itu juga tak lepas dari aktifitas kita saat memilih sesuatu.
hal yang terpenting bagi seorang muslim ketika ia dihadapkan dengan beberapa pilihan, maka segeralah merujuk kepada kitabulloh yakni Al qur'anul karim. seorang muslim yang baik tidak akan terlunta-lunta ataupun terombang-ambing ketika pilihannya sudah diputuskan sehingga merasa ragu-ragu dengan pilhannya tersebut yang akhirnya was-was, plin-plan dan merasa tidak percaya diri.
bahwasanya dalam Alqur'an telah disebutkan kaidah saat sudah memutuskan suatu pilihan.
Alloh berfirman yang artinya : " maka apabila engkau sudah bertekad bulat, hendaklah kemudian bertawakal kepada Alloh".
ayat ini mengandung arti bahwa pilihan yang sudah dipilih oleh kita maka hasilnya adalah ditangan Alloh subhanahu wata'ala. akantetapi kita juga harus meneliti terlebih dahulu saat sesuatu harus kita pilih.
beberapa tips saat kita harus memilih :
1. telititilah pilihan yang baik 
2. prioritaskan pilihan yang terbaik untuk kehidupan kita
3. janganlah pilihan yang buruk masuk pada kriteria saat kita memilih
4. sholat istikhorohlah dan berdoalah kepada Alloh saat pilihan sudah diputuskan

Demikian artikel saya tuliskan, semoga bermanfa'at buat kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar